AHY Lantik Leonardus Lelo Pimpin DPD Partai Demokrat NTT

AHY Lantik Leonardus Lelo Pimpin DPD Partai Demokrat NTT

KUPANG, Media Kota News. Com - Meski diwarnai berbagai aksi penolakan yang datang dari kubu eks Ketua DPD PD NTT, Jefry Riwu Kore, Ketua DPD PD NTT terpilih, Leonardus Lelo resmi Dilantik Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono untuk masa jabatan 2021-2026 yang dilakukan secara virtual di Hotel Kristal Kupang, Jumat (11/03/2022). 

Leonardus dalam sambutannya saat pelantikan mengatakan, Partai besutan AHY tersebut terbuka untuk umum yang memiliki komitmen untuk membangun bangsa dan negara serta NTT khususnya. 

Ia mengatakan, dirinya bergabung dengan partai berlambang Mercy tersebut karena partai tersebut dianggapnya memiliki visi yang kuat menjadikan Indonesia Maju di 2045.

Selain itu lanjut Anggota DPRD NTT ini, partai tersebut juga memiliki visi untuk menjadi partai yang kuat, berintegritas serta berkapasitas.

“Partai Demokrat adalah Partai Nasional dan religius, Partai pluralis, dan partai yang terbuka serta partai yang pro terhadap masyarakat kecil. Visi ini menjadi kebanggaan sebagai kader Partai Demokrat,” kata Leonardus.

Dalam sejarah Indonesia ungkap Leonardus, saat RI dipimpin Presiden Susilo Bambang Yudhoyono banyak program kerja pro rakyat yang diperjuangkan partai Demokrat yang berhasil digulirkan di tengah masyarakat. 

“Partai Demokrat menjunjung tinggi perdamaian, keamanan, keadilan, demokrasi, kesejahteraan dan menjunjung tinggi kelestarian alam. Dan ini sudah dibuktikan oleh bapak SBY,” katanya. 

Pada kesempatan itu juga ia mengajak seluruh kader partai itu untuk selalu membangun solidaritas.

“Mari kita memperteguh kebersamaan, bagaimana cara untuk memperteguh kebersamaan saya membuat diskusus yang namanya lima pilar kebenaran Partai Demokrat Provinsi NTT. Yang pertama, sebagai kader Partai Domokrat harus benar–benar memahami Undang–Undang tentang Partai Politik (Parpol), yang kedua kader Partai harus memahami dan menghayati anggararan dasar dan anggara rumah tangga dan peraturan organisasi Partai Demokrat, yang keempat sebagai kader partai harus memahami visi misi saya sebagai Ketua DPD Partai Demokrat NTT. Dan yang kelima sebagai kader lima tentang keperibadian kita masing sebagai idiologi nasionalis religius,” terangnya.


Aksi Simpatisan Jeriko

Pelaksanaan plantikan pengurus DPD Demokrat NTT yang berlangsung di Hotel Kristal Kupang, Jumat (11/03/2022) diwarnai aksi yang digelar simpatisan eks Ketua DPD PD NTT, Jefri Riwu Kore di depan hotel tempat dilangsungkannya pelantikan pengurus. 

Pantaun wartawan, saat aksi berlangsung, Satgas Covid-19 Kota Kupang sempat mendatangi Hotel Kristal untuk membubarkan acara pelantikan.

Sekretaris Satgas Covid-19 Kota Kupang, Ernest Ludji mengatakan Satgas Covid-19 Kota Kupang tidak mengeluarkan izin untuk kegiatan pelantikan karena Kota Kupang saat ini masuk PPKM Level III sesuai Instruksi Mendagri Nomor 14 Tahun 2022. Oleh karena itu, pihaknya sedang berkoordinasi dengan aparat kepolisian untuk membubarkan acara pelantikan.

“Kota Kupang saat ini zona merah dan masuk PPKM Level III sehingga tidak boleh ada kegiatan yang menghimpun banyak orang dan menimbulkan kerumunan, sehingga kami berkoordinasi agar dibubarkan,” kata Ernest.

Sementara Kasat Pol PP Kota Kupang, Achrudin Abubakar yang juga hadir mengatakan pihaknya tak dapat membubarkan kegiatan pelantikan karena acara tersebut mendapat izin dari Satgas Covid-19 Provinsi NTT.

“Kami tidak bertanggung jawab, jika terjadi apa-apa dalam kegiatan tersebut, " kata Rudy.(R1)


Tags

Top Post Ad

Copyright © 2022 By Media Kota News.com | Powered and Design By Media Kota News.com